Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Gubernur Jambi Zola Luncurkan 61 Ton Bansos Restra Prov Jambi 2018

Gubernur Jambi H Zumi Zola meluncurkan Bantuan Sosial (Bansos) Kementerian Sosial 61 Ton Beras Sejahtera (Restra) Provinsi Jambi tahun 2018 di Lapangan Gubernur Jambi, Kamis (25/1/2018). Peluncuran Restra Provinsi Jambi tahun 2018 ditandai dengan pengangkatan bendera pelepasan 15 truk pembawa beras Bulog kualitas medium oleh Zumi Zola. Photo: Asenk Lee Saragih
Jambipos Online, Jambi-Gubernur Jambi H Zumi Zola meluncurkan Bantuan Sosial (Bansos) Kementerian Sosial 61 Ton Beras Sejahtera (Restra) Provinsi Jambi tahun 2018 di Lapangan Gubernur Jambi, Kamis (25/1/2018). Peluncuran Restra Provinsi Jambi tahun 2018 ditandai dengan pelepasan 15 truk pembawa beras Bulog kualitas medium oleh Zumi Zola.

Peluncuran Bansos Restra Provinsi Jambi 2018 dihadiri oleh Kepala Divre Bulog Jambi Yusul Salahudin dan Kepala Dinas Sosial Catatan Sipil Provinsi Jambi Arief Munandar, Asisten II dan III Setda Provinsi Jambi dan Sekda Kabupaten/ Kota Se Provinsi Jambi selaku coordinator Bansos Restra Provinsi Jambi.

Menurut Zumi Zola, di Provinsi Jambi terdapat sebanyak 132.880 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bansos Restra dengan jumlah kebutuhan beras Bulog kualitas medium sebanyak 300 Ton. Tahun 2017 lalu, pendistribusian Bansos Restra berjalan 100 persen. 

Zola juga menegaskan dalam pendistribusian Bansos Restra 2018 hari meliputi 3T (Tepat Waktu, Tepat Jumlah dan Tepat Sasaran). Kepada pihak terkait dan mitra yang terlibat dalam pendistribusian Restra harus berkoordinasi dan mensosialisasikan penerima Bansos Restra.
Gubernur Jambi H Zumi Zola memeriksa kualitas beras medium Bulog sebelum diluncurkan sebagai Bantuan Sosial (Bansos) Kementerian Sosial 61 Ton Beras Sejahtera (Restra) Provinsi Jambi tahun 2018 di Lapangan Gubernur Jambi, Kamis (25/1/2018). Peluncuran Restra Provinsi Jambi tahun 2018 ditandai dengan pengangkatan bendera pelepasan 15 truk pembawa beras Bulog kualitas medium oleh Zumi Zola. Photo: Asenk Lee Saragih
“Bansos Restra kualitas medium berat 10Kg ini tanpa biaya tebus alias gratis. Jadi penerimanya juga harus tepat sasaran. Jika ada temuan penyimpangannya silahkan laporkan kepada pihak terkait dan aparat hokum dan akan ditindak tegas. Ini program berguna bagi masyarakat berpenghasilan ekonomi menengah ke bawah, jadi harus kita gunakan sebaik mungkin. Saya juga penyalurannya ditetapkan setiap tanggal 25 setiap bulannya,” ujar Zola.

Sebelumnya Kepala Dinas Sosial Catatan Sipil Provinsi Jambi Arief Munandar mengatakan, terdapat 132.880 KPM di Provinsi Jambi penerima Bansos Restra. Di Kota Jambi tercatat sebanyak 26.751 KPM penerima Bansos Restra. 

Katanya, pendistribusian melibatkan Bulog, Dinas Sosial se Kabupaten/Kota dan mitra Dinas Sosial seperti Tagana dan mitra lainnya. 

Sementara  Kepala Divre Bulog Jambi Yusul Salahudin mengatakan, Bulog Jambi menyediakan 300 Ton beras kualitas medium untuk distribusi Provinsi Jambi dengan tingkat presentasi penyaluran mencapai 36,43 persen. 

Kemudian Bulog Jambi juga melakukan operasi pasar Januari 2018 dengan 1.103 Ton se Provinsi Jambi. Hal itu dilakukan guna menekan kenaikan harga beras di Jambi. Bulog Jambi juga mengambil gabah petani di Provinsi Jambi dengan harga yang telah disepakati antara petani dengan Bulog. (JP-Lee) 


Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar