Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Sosok Elviana, Dari Senayan Mengabdi Untuk Masyarakat Provinsi Jambi

Anggota Komisi XI DPR RI Dapil Provinsi Jambi Hj Dra Elviana MSi saat menyantuni Anak Yatim di Dusun Sumber Harapan Unit 3 Kuamang Kuning, Muarabungo, Kamis 27 September 2018. IST
Jambipos Online-Selama 15 tahun duduk di Senayan, tampaknya waktu yang sedikit mengabdi untuk masyarakat Provinsi Jambi. Duduk sebagai wakil rakyat di Senayan, tentunya harus fokus untuk memperjuangkan masyarakat daerah pemilihan, yakni Provinsi Jambi. Hal itulah yang telah dilakukan oleh sosok Politikus Perempuan ini dengan berbagai program pro rakyat yang selama ini diperjuangkannya.

Adalah Dra.Hj.Elviana,M.Si. Dikalangan Politikus Senayan, namanya taka sing lagi. Perjalanan karir politik berangkat dari calon legislative (Caleg) Pemilu 2004 lalu yang diusung oleh PDIP. Sebelum terjun ke dunia politik, Elviana seorang Dosen UNJA, ASM/STIE Jambi dari 1993-2004. Kini Elviana menjadi politisi sukses di Provinsi Jambi dan juga ditingkat Nasional.

Perjalanan karier Politik Elviana duduk di Senayan yakni Tahun 2004-2009 Anggota DPR RI Fraksi PDIP, Tahun 2009-2014 Anggota DPD RI, Tahun 2014-2019 Anggota DPR RI Fraksi PPP.

Jelang Pemilu 17 April 2019, Elviana sudah resmi sebagai calon tetap Anggota DPD RI Periode 2019-2024 dengan nomor urut 28. Pada Rabu 17 April 2019, tak terasa akan melangsungkan Pemilihan Legislatif dan Juga Pilpres.

Masyarakat Provinsi Jambi akan segera memilih wakilnya untuk DPR RI dan DPD RI. Memilih wakil rakyat di Senayan tentunya melihat rekan jejak perbuatannya kepada masyarakat Provinsi Jambi selama ini. 

Wakil Rakyat pilihan akan memperjuangkan persoalan klasik Provinsi Jambi di Senayan, misalnya soal infrastruktur, Pendidikan, Ekonomi, Perkebunan, Pertanian dan masih banyak soal hajat hidup orang banyak.

Menelisik rekam jejak kiprah tokoh Jambi di Senayan, tentunya tak luput dari satu nama politisi wanita yang sudah 15 tahun berkiprah di Senayan, yakni Dra.Hj.Elviana.Msi,  yang kini memutuskan maju untuk DPD RI dapil Provinsi Jambi.

Perjalanan karir politik Elviana sendiri terbilang penuh perjuangan. Elviana mengungkapkan, bahwa sudah menjadi tugasnya untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat Provinsi Jambi ditingkat Nasional terlepas apakah itu dari DPR RI atau DPD RI.

Menurut Ayuk (kakak), sapaan akrab oleh para pemuda dan pemudi di Jambi ini menyampaikan, dengan jaringan yang dimilikinya selama ini, Elviana terus berupaya membantu masyarakat Provinsi Jambi dan memperjuangkan aspirasi masyarakat Provinsi Jambi di Pusat.

“Saya terus berjuang untuk rakyat kecil di Provinsi Jambi. Memilih saya atau pun tidak memilih saya di Pileg 2014 lalu, saya ini milik masyarakat Provinsi Jambi. Saya akan terus memperjuangkan program Nasional agar juga mengucur ke Provinsi Jambi. Seperti yang saya lakukan 15 tahun belakangan ini,” ujarnya.

Usungan Program

Elviana juga memaparkan program apa saja yang sudah diusungnya ke Provinsi Jambi selama ini. Seperti Program Beasiswa PIP untuk siswa-siswi di Jambi ketika Elviana duduk sebagai Anggota Komisi X DRR RI, Program Bantuan Beasiswa Bidikmisi, LPDP dari Kementerian Keuangan untuk Mahasiswa Jambi.

Saat duduk sebagai Anggota Komisi XI DPR RI, Elviana juga mengusung Program Bantuan untuk Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Sudah dibantu lebih dari 300 PAUD dan Lembaga Pendidikan se Provinsi Jambi.

Selanjutnya Program Bantuan Alsintan Pertanian dan Modal Usaha Kelompok, Bantuan Benih Pertanian, Progran Mekar UMI Program Bantuan untuk masyarakat atau ibu-ibu rumah tangga tanpa agunan dengan syarat KTP dan KK saja dari Kementerian Keuangan kini sudah mencapai 10.000 nasabah di Provinsi Jambi.

Elviana juga mengusung Dana DAK aspirasi sebag Anggota Badan Anggaran DPR untuk Kota Jambi Rp 100 M, untuk Kabupaten Merangin Rp 56 M dan terbaru untuk Rumah Sakit Pemkab Bungo Rp 43 M. 

Bahkan penambahan runway Bandara Muarabungo dari 1500 meter menjadi 1800 meter sehingga bisa didarati oleh pesawat Boeing juga atas upaya Hj Elviana sewaktu rapat di Banggar DPR dengan Menteri Perhubungan Ignatius Jonan.

Elviana juga mendorong pembangunan kantor layanan perbankan di ibu kota kecamatan di Provinsi Jambi seperti di SP3 Limbur Lubuk Mengkuang dan di Kecamatan Masurai Kabupaten Merangin.

Hal itu sebagian kecil program yang telah diperjuangkan Elviana untuk Provinsi Jambi. “Saya ingin terus membantu masyarakat Provinsi Jambi, agar ekonomi dan penghasilan masyarakat bisa meningkat, bantuan yang langsung bersentuhan dengan masyrakat kecil,” tambahnya.

Soal pencalegkannya untuk DPD RI 2019, Elviana mengungkapkan, bahwa DPD RI itu berbeda dengan DPR. 

“Kalau di DPD itu kita butuh jaringan agar kita bisa membawa program ke daerah dapil. Saya memilih maju lewat jalur DPD juga karena ingin kerja independent tidak terikat perintah partai. Sehingga saya milik seluruh rakyat Provinsi Jambi tanpa sekat,” kata Hj Elviana.

“Pemilu 2019 nomor urut calon Anggota DPD dimulai setelah nomor urut partai politik. Ada 16 parpol nasional ditambah 4 parpol Lokal Aceh. Sehingga nomor urut calon Anggota DPD-RI dimulai nomor 21 dan seterusnya. Ini bertujuan agar tidak ada Calon DPD yang terpilih hanya karena kebetulan pas dapat nomor urut sama dengan partai yang lagi naik daun karena mengusung Capres Cawapres misalnya. Alhamdulillah berdasarkan urutan abjad awal nama, dapat nomor urut 28. #Semoga beruntung. Aamiin ya Rabb,” tulis Elviana. (JP-Asenk Lee)


Jejak Berita Elviana

1. Elviana-Apresiasi-Keberadaan-Madrasah
2. Pemilu 2019, Elviana Lirik Jalur DPD RI
3. Elviana-Sosialisasikan-Bantuan-Ultra MIKRO
4. Elviana Adakan Kegiatan Sosial Sunatan Massal
5. Elviana Soal Dana Desa
6. Elviana-Gencar-Bina-Lembaga PAUD
7. Elviana-Kundapil-dari-Santuni-Anak Yatim Hingga Bebaskan IRT Dari Rentenir
8. Merekan Jejak Kerja Elviana Lewat Sosial Media
9. Ini Misi Elviana Untuk Masyarakat Desa
10. Elviana-Melakukan-Pengawasan-Program PSBI

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar