Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Tembok Lapas Jambi Diterjang Banjir, Napi Kabur

Gubernur Jambi H Zumi Zola, Kapolda Jambi, Kapolresta Jambi saat meninjau Lapas Jambi, Rabu (14/6/2017) dini hari. Foto Humas Polda Jambi.
Jambipos Online, Jambi-Hujan deras yang mengguyur Kota Jambi sejak Selasa (13/6/2017) malam hingga Rabu (14/6/2017) dinihari, membuat salah satu dinding Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II/A Jambi jebol. Dua warga binaan sempat kabur saat dinding lapas itu jebol. Namun akhirnya dua warga binaan itu berhasil diamankan kembali. (Baca: Aksi-heroik Zola Evakuasi Anak Korban Banjir)

Kapolresta Jambi Kombes Pol Ahmad Fauzi Dalimunthe kepada wartawan, Rabu (14/6/2017) pagi menerangkan, dua napi itu ditangkap tidak jauh dari lapas. “Mereka ditangkap di depan Tower RCTI, Jalan Pattimura, Jambi,” katanya. 

Sebelumnya, puluhan napi wanita sempat dievakuasi ke Rutan Imigrasi Jambi. Sempat juga dikabarkan ada 12 tahanan kabur dari Lapas Kelas II A Jambi karena banjir yang menghantam dinding Lapas Jambi hingga jebol. 
Anggota TNI dari Kodim 0415/BTH ikut membantu pengamanan Lapas Jambi, Selasa malam-Rabu dini hari.IST
Akibat jebolnya dinding lapas yang berlokasi di Jalan Patimura, Alam Barajo, Kota Jambi itu sejumlah narapidana berhasil keluar. Mereka memanfaatkan situasi ini untuk melarikan diri. Rabu dini hari petugas keamanan dan sejumlah pegawai lapas berusaha mengejar para napi yang kabur. 

Dua orang berhasil ditangkap kembali. Kejadian kaburnya warga binaan itu, berawal dari hujan deras yang melanda Kota Jambi yang mengakibatkan sejumlah ruangan sel di lapas tergenang air. Bahkan genangan air mencapai dada orang dewasa. 

Hujan deras yang berlangsung sejak pukul 19.00 wib Selasa malam hingga Rabu dinihari menyebabkan jebolnya tembok pengamanan lapas yang berlokasi di belakang mesjid dalam Lapas itu. 

Situasi sempat panik dan dimanfaatkan para terpidana untuk melarikan diri. Informasi di lokasi kejadian menyebutkan jumlah napi yang kabur mencapai puluhan orang. 

Sumber lain menyebutkan sebanyak 18 orang melarikan diri memanfaatkan jebolnya tembok lapas kelas IIA jambi. Puluhan petugas kepolisian dari Polresta Jambi dan jajaran dibantu personel Polda Jambi dan Kodim 0415/BTH masih berjaga dan tampak sibuk di sekitar lapas. 

Jebolnya dinding lapas itu akibat buruknya drainase yang ada di lembaga pemasyarakatan, sehingga tidak mampu menahan derasnya luapan air dan menjebol dinding Lapas Jambi. 

“Dinding lapas jebol. Katanya banyak narapidana yang kabur," kata Usman, warga sekitar lapas Jambi, Rabu pagi. Kata Usman, para petugas Lapas Jambi dan aparat kepolisian tengah berjaga di lokasi kejadian dan melakukan pengejaran terhadap napi yang kabur. 

Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak Lapas Kelas II Jambi.


Sementara, mendapat laporan adanya tahanan kabur, Gubernur Jambi Zumi Zola langsung bergerak meninjau lokasi kejadian Rabu pagi. Kapolda Jambi Brigjen Pol Drs Priyo Widyanto,M.M juga turun langsung meninjau situasi.



Menurut Kapolda Jambi didampingi Kabid Humas Polda Jambi Kabid Humas Polda Jambi AKBP Kuswahyudi Tresnadi situasi Lapas Jambi bisa dikendalikan. Disebutkan sudah 10 napi yang kabur berhasil diamankan. Sementara Zumi Zola juga meminta agar petugas di lapas Jambi untuk lebih ekstra dalam menjaga warga binaan. Zola juga berjanji akan membenahi fasilitas Lapas Jambi. (JP-03)



Kapolda Jambi Brigjen Pol Drs Priyo Widyanto,M.M Rabu dini hari (14/06/2018) bersama Wakapolda dan pejabat utama Polda Jambi Cek LP Kelas II a Jambi yang Jebol akibat luapan air sungai yang berada di lokasi Lapas. Foto Humas Polda Jambi.



Kapolda Jambi Brigjen Pol Drs Priyo Widyanto,M.M Rabu dini hari (14/06/2018) bersama Wakapolda dan pejabat utama Polda Jambi Cek LP Kelas II a Jambi yang Jebol akibat luapan air sungai yang berada di lokasi Lapas. Foto Humas Polda Jambi.


Kapolda Jambi Brigjen Pol Drs Priyo Widyanto,M.M Rabu dini hari (14/06/2018) bersama Wakapolda dan pejabat utama Polda Jambi Cek LP Kelas II a Jambi yang Jebol akibat luapan air sungai yang berada di lokasi Lapas. Foto Humas Polda Jambi.





Kapolda Jambi Brigjen Pol Drs Priyo Widyanto,M.M Rabu dini hari (14/06/2018) bersama Wakapolda dan pejabat utama Polda Jambi Cek LP Kelas II a Jambi yang Jebol akibat luapan air sungai yang berada di lokasi Lapas. Foto Humas Polda Jambi.



Kapolda Jambi Brigjen Pol Drs Priyo Widyanto,M.M Rabu dini hari (14/06/2018) bersama Wakapolda dan pejabat utama Polda Jambi Cek LP Kelas II a Jambi yang Jebol akibat luapan air sungai yang berada di lokasi Lapas. Foto Humas Polda Jambi.
 

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar