Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Mobil CPO Rusak Jalan Desa Muara Delang


Jambipos Online, Jambi-Warga Desa Muara Delang (SPC), Kecamatan Tabir Selatan, Kabupaten Merangin mengeluh karena musim panas mobil tangki yang membawa CPO melintas di dalam desa tersebut. Karena jalan yang biasa dia lewati ditutup untuk sementara. 

Menurut warga jalan itu kepunyaan Desa Muara Delang yang sangat disayangkan sudah hampir kurang lebih 2 bulan dilalui oleh mobil tangki itu belum pernah disiram. Jadi debunya masuk kedalam warung, dari rumahnya. 

Menurut salah seorang pemilik toko mengatakan baru satu kali disiram oleh pihak perusahaan. Yun mengatakan, mereka tidak bisa berbuat banyak karena kita punya kepala desa, kalau kepala desa tutup mata kami harus berbuat apa. 

Pada saat Jambipos Online ke PT SAL I (satu), ditengah jalan ada mobil tangki sedang sedot air pas ditanya sama sopirnya N (32 tahun) mengatakan mereka sedot air membawa kepabrik untuk merebus buah sawit kata sopirnya. Pada pihak PT. SAL, kebun atau kantor tidak bisa dijumpai satupun selain satpamnya. 

Tidak bisa dijumpai, seolah tidak mau jadi sahabat kalau ada tamu. Wartawan atau LSM, satpamnya buru-buru bilang semua orang kantor sedang keluar. Padahal Jambipos Online mau konfirmasi karena masih pembagian sisa lahan warga Limbur Merangin belum selesai. Sedangkan pihak PT. SAL tidak bisa dikonfirmasi takut aib terbuka makanya dijaga ketat oleh satpamnya. (JP-Yah)



Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar