Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Panwaslu Kota Jambi Melakukan Koordinasi dengan Walikota Jambi

Panwaslu Kota Jambi saat melakukan koordinasi dengan Walikota Jambi H Syarif Fasha, Senin (28/8/2017). Photo (Istimewa)
Jambipos Online, Jambi-Guna memperkuat kelembagaan, Panwaslu Kota Jambi langsung melakukan koordinasi dengan Walikota Jambi H Syarif Fasya, Senin (28/8/2017). Panwaslu Kota Jambi langsung gerak cepat pasca pelantikan pada Kamis 24 Agustus 2017 lalu. 

Hal ini dilakukan dalam rangka untuk memperkuat kelembagaan, mengingat saat ini tahapan untuk pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Jambi tahun 2018 sudah dimulai. 

Hal itu dikatakan Ketua Panwaslu Kota Jambi Ari Juniarman saat bersama Komisioner Panwaslu Kota Jambi lain seperti Fahrul Rozi, M Ibnu Arafah, Senin lalu melakukan koordinasi dengan Walikota Jambi Syarif Fasha. 

“Pertama kita silaturahmi dengan Pak Wali, termasuk juga membicarakan masalah anggaran untuk Lembaga Panwaslu. Insya Allah minggu depan sudah ada penanadatanganan NPHD,” ujar Ari Juniarman. 

Sementara Wali Kota Jambi Syarif Fasha berharap pihak Panwaslu Kota Jambi untuk bekerja secara profesional sesuai dengan aturan main yang berlaku. “Prinsipnya kita dari Pemerintah siap membantu Panwaslu demi untuk menyukseskan pesta Demokrasi lima tahunan di Kota Jambi ini,” kata Fasha. (JP-Lee)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar