Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Ini Bocoran (Prediksi) 31 Nama Jabatan Eselon II Pemprov Jambi


Jambipos Online, Jambi-Sebanyak 119 peserta lelang jabatan Eselon II untuk 31 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi Jambi dinyatakan lulus dalam seleksi Penulisan Makalah, Presentasi dan Wawancara.

Panitia Seleksi (Pansel) pengisian jabatan bagi 31 OPD Pemprov Jambi menetapkan nama-nama peserta yang telah mengikuti dan dinyatakan lulus pada tahapan administrasi, presentasi makalah dan wawancara, Jumat (07/7/2017).

Berdasarkan berita acara Penetapan Hasil Penilaian Penulisan Makalah, Presentasi dan Wawancara Nomor 13/BAP/Pansel-JPT. Pratama/2017 Tanggal 6 Juli 2017, yang diumumkan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Jambi melalui situs resmi bkd.jambiprov.go.id.

Dalam isi surat keputusan tersebut, Pansel Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama dilingkungan Pemprov Jambi menetapkan: Peserta yang dinyatakan Lulus seleksi Penilaian Makalah, Presentasi dan Wawancara. Setelah dinyatakan lulus seleksi administrasi, presentasi makalah dan wawancara, para peserta akan menjalani Tes Assesment (Kemampuan/Kompetensi) oleh tim Asesor yang bersertifikat.

Selanjutnya, Peserta yang dinyatakan LULUS, wajib mengikuti tahap selanjutnya yaitu seleksi Uji Kompetensi dengan Metode assessment center yang akan dilaksanakan pada Tanggal 10 s.d 11 Juli 2017; Pukul 07.30 WIB sampai dengan selesai; Bertempat di Gedung Bappeda Provinsi Jambi; peserta hadir 15 menit sebelum acara dimulai dengan menggunakan Pakaian Dinas Harian (PDH).
Apabila terdapat Peserta yang tidak dapat mengikuti tahapan Uji Kompetensi/Assesment Test, kegiatan tetap dilaksanakan dan dianggap sah. Keputusan Panitia Seleksi bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

Berikut Ini Hanya Bocoran Prediksi Peserta Bakal Lulus Lelang Jabatan Eselon II Pemprov Jambi. Prediksi ini hanya sebagai gambaran dan bukan suatu keputusan Palsel. 

1. JABATAN ASISTEN PEMERINTAHAN DAN KESEJAHTERAAN RAKYAT SEKDA PROVINSI JAMBI
–– Drs. JOHN EKA POWA, ME

2. JABATAN KEPALA BIRO HUKUM SETDA PROVINSI JAMBI
– FEBDA YANDA, SH., MH

3. JABATAN KEPALA BIRO HUMAS DAN PROTOKOL SETDA PROVINSI JAMBI
–ZEKKI ZULKARNAEN, S.Sos

4. JABATAN KEPALA BIRO PEREKONOMIAN DAN SUMBER DAYA ALAM SETDA
– Ir. AINUL IRFAN, MT

5. JABATAN KEPALA BIRO PEMBANGUNAN DAN KERJASAMA SETDA PROVINSIJAMBI
– Drs. MUSDARSON

6. JABATAN KEPALA BIRO KESEJAHTERAAN RAKYAT DAN KEMASYARAKATAN SETDA PROVINSI JAMBI
 
– dr. MAHMULSYAH MUNTHE, M.Kes

7. JABATAN KEPALA BIRO PENGELOLAAN BARANG MILIK DAERAH PROVINSI JAMBI.
– ZAMZAMI, SE

8. JABATAN KEPALA BIRO UMUM SETDA PROVINSI JAMBI
– ERWIN EFFENDY, SH., MH

9. JABATAN SATUAN POLISI PAMONG PRAJA PROVINSI JAMBI
– ISKANDAR, SE., ME
10. JABATAN KEPALA BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA PROVINSI JAMBI
 
– HM. ISKANDAR NASUTION
11. JABATAN KEPALA BALITBANGDA PROVINSI JAMBI
– MARYATI, SH

12. JABATAN KEPALA BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH PROVINSI JAMBI
– BUDIONO, SE

13. JABATAN KEPALA BADAN KEUANGAN DAERAH PROVINSI JAMBI
– SUHARSO, SE. M.Si

14. JABATAN KEPALA BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH PROVINSI JAMBI
– HAMDAN, SH., M.Si

15. JABATAN KEPALA DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN PROVINSI JAMBI
– TEMAWISMAN, S.Pi

16. JABATAN KEPALA DINAS TANAMAN, HORTIKULTURA DAN PETERNAKAN PROVINSI JAMBI
– Ir. SUJARWO ISMAIL

17. JABATAN KEPALA DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA PROVINSI JAMBI
– SABRIYANTO, SH., MH

18. JABATAN KEPALA DINAS KOPERASI, USAHA KECIL DAN MENENGAH PROVINSI JAMBI
– Drs. HARMEN RUSDI, ME

19. JABATAN KEPALA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN PROVINSI JAMBI
– ROSNIFA, SE., MM

20. JABATAN KEPALA DINAS KEPEMUDAAN DAN OLAHRAGA PROVINSI JAMBI
– Drs. ANIZAR, MM

21. JABATAN KEPALA DINAS KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA PROVINSI JAMBI
– Drs. UJANG HARIADI

22. JABATAN KEPALA DINAS ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL PROVINSI JAMBI
– Ir. H. BUDIDAYA, M.For,Sc

23. JABATAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN PROVINSI JAMBI
– Drs. ULIL AMRI, ME

24. JABATAN KEPALA DINAS PERKEBUNAN PROVINSI JAMBI
– Ir. AGUSRIZAL, MM

25. JABATAN KEPALA DINAS PERHUBUNGAN PROVINSI JAMBI
–H.VARIAL ADHI PUTRA, ST., MM

26. JABATAN KEPALA DINAS KETAHANAN PANGAN PROVINSI JAMBI
– Ir. H. ASNOFIDAL, MM

27. JABATAN KEPALA DINAS LINGKUNGAN HIDUP PROVINSI JAMBI
– RODESA, S.Pt., MM

28. JABATAN KEPALA DINAS KESEHATAN PROVINSI JAMBI
– dr. SAMSIRAN HALIM

29. JABATAN KEPALA DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI PROVINSI JAMBI
– Ir. MUHAMMAD FAUZI

30. JABATAN KEPALA DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU PROVINSI JAMBI
– IMRON ROSYADI, S.Sos., M.Si

31. JABATAN KEPALA DINAS PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK DAN PENGENDALIAN PENDUDUK PROVINSI JAMBI
– Dra. LUTPIAH

 (JP-Lee)


 

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar