Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Tiga Terduga Teroris di Jambi Ditangkap Densus 88

Tiga Terduga Teroris di Jambi Ditangkap Densus 88. Foto IST
Jambipos Online, Jambi-Tiga terduga teroris berhasil diamankan tim Densus 88 di Patimura, Kampung Bugis RT 35, Kecamatan Alam Barajo, Kota Jambi Senin 29 Mei 2017 sekitar pukul 23.00 WIB. Sebelumnya, berdasarkan informasi dilapangan Selasa (30/5/2017) dini hari, polisi sudah menangkap satu dari tiga terduga teroris lainnya pada Senin sore (29/5/2017) sekira pukul 16.00 WIB. 

Terduga teroris yang belum diketahui identitasnya itu ditangkap usai pulang dari Masjid Al Munawaroh, setelah melaksanakan salat Ashar. Pantauan menunjukkan, tampak sejumlah warga masih ramai berkerumumun di jalan masuk ke rumah terduga teroris. 

Sejumlah aparat masih berjaga-jaga di lokasi. Informasi sementara menyebutkan, dua terduga tersebut merupakan pasangan suami istri yang berprofesi sebagai teknisi service alat-alat elektronik. 

Warga Kampung Bugis RT 35, Kelurahan Kenali Besar sempat dihebohkan karena kedatangan Polisi bersenjata lengkap yang merupakan tim Densus 88 Polda Jambi. 

Yanti warga setempat mengatakan, mereka yang malam ini diamankan ialah sepasang suami istri dengan membuka usaha servis laptop yang sudah berdomisili sekitar kurang lebih 6 bulan. 

“Kita nggak tahu, karena mereka tertutup, perempuannya pakai cadar. Kita sering melihatnya pas mereka sholat saja,” kata Yanti kepada wartawan. 

Yanti merupakan tetangga dari terduga teroris tersebut. Yanti mengakui bahwa warga kenal hanya sebatas kasat mata tapi mereka tidak pernah bersosialisasi dengan warga sekitar. “Iya kalau ditegur mereka senyum tapi kalau untuk bercerita mereka tidak pernah terbuka,” ujar Yanti. 

Kini kurang lebih sekitar jarak puluhan meter didepan lorong menujuh ke kediaman yang diduga, sudah ada garis line polise dan puluhan aparat keamanan yang berjaga. 

Hingga Selasa dini hari, sejumlah aparat kepolisian masih berada di lokasi, termasuk masyarakat. Warga lainnya mengatakan, mereka tidak terlalu kenal dengan keluarga terduga teroris tersebut. Sebab sejak mereka pindah sekira 6 bulan lalu, tidak pernah melapor kepada Ketua RT setempat. 

“Kami tidak pernah tahu apa aktivitasnya. Yang jelas, setiap subuh rumah itu ramai didatangi tamu. Tapi tidak tahu itu siapa,” ujarnya. Warga juga menyebutkan kalau terduga teroris itu pengantin baru itu. 

“Mereka itu mengontrak. Rumah yang dikontrak itu milik Pak Sulaiman. Namun yang bersangkutan tidak tinggal di Kota Jambi, tapi di Tanjab Barat,” katanya. 

Ardi, ketua keamanan setempat mengatakan, kedua orang tersebut sudah sekitar satu bulan tinggal di Kampung Bugis, tepatnya di RT 35 Kenali Besar. 

“Namun belum ada lapor sama RT. Kesehariannya juga tertutup," ujar Ardi saat ikut menyaksikan penggeledahan. Ia juga membenarkan jika kedua orang tersebut telah dibawa oleh pihak kepolisian. 

“Yang saya lihat cuma dua orang itu yang dibawa. Kalau barang-barang dari kontrakan mereka sepertinya belum ada yang dibawa,” katanya. 

Hingga berita ini diturunkan, belum ada penjelasan daripihak kepolisian setempat. Rencananya pihak Polda Jambi akan memberikan konfrensi pers di Mapolda Jambi Selasa (30/5/2017).


Kabid Humas Polda Jambi AKBP Kuswahyudi Tresnadi saat ditemui Jambipos Online di ruang kerjanya, Selasa (30/5/2017) pukul 10.25 WIB mengatakan, tidak ada rencana jumpa pers soal penangkapan terduga teroris di Jambi oleh Densus 88. 


“Penangkapan terduga teroris oleh Densus 88 Mabes Polri tidak ada koordinasi dengan kita. Kami tahu ada penangkapan itu dari pihak Polresta Jambi. Polda Jambi tidak ada koordinasinya. Itu langsung oleh tim Densus 88 Mabes Polri dan prosesnya di Polresta Jambi,” ujarnya. (JP-03)
Tiga Terduga Teroris di Jambi Ditangkap Densus 88. Foto IST


Tiga Terduga Teroris di Jambi Ditangkap Densus 88. Foto IST

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar