Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Glamour Pancing, Toko Paling Lengkap Keperluan Mancing Mania Jambi

Foto Istimewa https://glamourpancing.com
Bermula dari Hobi, Iwan Glamour Kini Buka Toko Pancing 

Jambipos Online, Jambi-Bisnis mancing mania di Kota Jambi kini semakin berkembang pesat. Tidak saja kolam pemancingan yang bertumbuh subur, kini toko Pancing juga berjalan seiring. Salah satu Toko Pancing hadir di Kota Jambi yang beralamat di Jalan DI Panjaitan No 75 RT 18, Kelurahan Kebun Handil, Kecamatan Jelutung Kota Jambi. 

Adalah Toko Glamour Pancing. Toko Pancing yang menampilkan model elegan bak super market modern. Para Mancing Mania Jambi diberikan kenyamanan dalam hal berbelanja. Selain harga terjangkau, juga diberikan pelayanan dalam memandu soal alat-alat pancing bagi konsumen.

Jenis dan ragam alat-alat pancing juga dipamerkan dengan rapih sehingga pelanggan dengan mudah memilih selera alat pancing yang mau dibeli. Pelayan tokonya juga sangat ramah dengan keberadaan toko yang bersih. 

Foto Istimewa https://glamourpancing.com
Sebuah meja besar juga disediakan untuk tempat berbincang-bincang sesama para mancing mania Jambi dalam berbagi pengalaman soal hobi mancing tersebut. Dengan hadirnya Toko Glamour Pancing milik Iwan dengan istrinya Wulan ini menjadi salah satu Toko Pancing yang elegan dengan banyak pilihan di Kota Jambi.

Bermula dari Hobi

Jangan sepelekan hobi. Apabila jeli, kita bisa “menyulap” hobi menjadi rezeki. Hal itu pula yang telah dilakukan Iwan, pemilik Toko Glamour Pancing yang diresmikan pada hari Sabtu 15 April 2017. Toko pancing ini berlokasi di Jalan DI Panjaitan No 75 RT 18, Kelurahan Kebun Handil, Kecamatan Jelutung, Kota Jambi.

Mengutip dari https://glamourpancing.com, Toko Glamour Pancing menyediakan aneka kebutuhan dan perlengkapan mancing berkualitas, tetapi dengan harga relatif terjangkau. Beberapa merek ternama pun tersedia di sini, antara lain Shimano, Daiwa, XZoga, dan Versus. Harganya bervariasi, mulai dari Rp 100.000 hingga puluhan juta. Tersedia pula berbagai merek pelet, reels, joran, minyak reels, senar / benang, dan sebagainya.

Untuk memanjakan para pengunjung, Iwan Glamour menata tokonya dengan dekorasi interior yang menarik, sehingga suasana showroom terasa nyaman, bersih, sejuk, serta rapi.

Jika berkunjung ke Toko Glamour Pancing, Anda bukan hanya bisa membeli berbagai kebutuhan dan perlengkapan mancing, melainkan juga bebas berdiskusi serta berbagi pengalaman dengan mancing mania lainnya. Itu sebabnya, Toko Glamour Pancing sengaja dibuka mulai pukul 08.30 hingga 20.00 (Senin-Sabtu). Khusus Minggu, toko buka mulai pukul 07.00 hingga 13.00.

Meski belum lama dibuka, Toko Glamour Pancing langsung mendapat sambutan positif dari para mancing mania, termasuk rekan-rekan yang selama ini kerap mancing bareng Iwan. 

“Pembeli lumayan ramai, bahkan ada juga pembeli dari luar kota. Apalagi kalau hari libur, serta kalau ada lomba mancing. Biasanya yang dibutuhkan menjelang lomba itu pelet, benang, dan joran,”jelas Iwan.

Mancing termasuk salah satu hobi yang ditekuni Iwan, selain burung kicauan serta mobi modifikasi. Berbagai aktifitas mancing pernah dijelajahinya, mulai dari mancing di laut, sungai (terutama Sungai Batanghari), hingga kolam harian dan galatama.

Meski demikian, Iwan mengakui masih pemula untuk urusan mancing. Pasalnya mancing belum lama ditekuninya, bahkan lebih dulu menekuni hobi burung dan mobil.

“Kalau burung, saya menyukainya sejak lama. Kebetulan orangtua juga senang memelihara burung. Hobi itu masih saya tekuni sampai sekarang, namun lebih fokus memelihara burung untuk diternak,” kata Iwan yang juga memiliki lovebird jawara bernama Cebol.

Ini sekaligus membuktikan kembali bahwa hobi pun bisa diolah menjadi ladang bisnis. Saat ini ternak murai batu sudah disiapkan Iwan di belakang rumahnya. Empat petak kandang murai batu rampung dibangun.

Salah satu induk betina diperoleh dari Akia, pemilik murai batu legendaris bernama Happy Birthday (HBD). “Saya sengaja mau membeli materi induk betina dari Akia, sebab kualitasnya bagus. Induk itu sudah saya bawa pulang, tapi Akia tak mau menerima uang saya. Jadi, induk murai diberikan kepada saya secara gratis, he… he…,” ucap Iwan.

Cerita Iwan, pernah terlintas dalam benaknya untuk membuka usaha cuci mobil, apalagi dulu dia juga hobi mobil. Tetapi rencana ini berubah, dan Iwan memilih buka toko pancing, terlebih istri (Wulan)  dan teman-temannya sesama mancing mania memberikan dukungan penuh.

Di sela-sela kesibukannya, Iwan sesekali meluangkan waktunya untuk pergi memancing. Kalau malas kemana-mana, dia memilih istirahat di rumah sambil mendengar kicauaan burung peliharaanya.

“Setelah berkeluarga, saya harus fokos menjalankan bisnis. Hobi menjadi sarana untuk melepas lelah dan penat. Bisa mancing di luar, atau mendengar kicauaan burung dirumah. Saya dulu nakal banget. Sekarang sudah beda, dan nggak mau seperti dulu lagi,” ucap Iwan sambil tersenyum. (JP-Asenk Lee)
Iwan Glamor Pemilik Toko Glamor Pancing.

Acara Peresmian Toko Glamour Pancing Sabtu 15 April 2017, berlokasi di Jalan DI Panjaitan No 75 RT 18, Kelurahan Kebun Handil, Kecamatan Jelutung, Kota Jambi.

Terimakasih KPKJ Team atas kunjunganya. Saran dan ilmunya sangat bermamfaat, semoga bisa memberi sumbangsih dalam hal kebaikan toko Glamour Pancing dan kita semua — bersama Edyson Ciahuy, Medua Gadavi, Suwandy Lu dan Ayah Vania.



Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar