Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Freeport Indonesia Tetap Pilih WNI sebagai Presiden Direktur

http://img1.beritasatu.com/data/media/images/medium/101452713245.jpg
Tambang PT Freeport Indonesia di Papua. (Mining Global)
Jambipos Online, Jakarta-PT Freeport Indonesia masih mempercayakan orang Indonesia yang menduduki pucuk pimpinan di perusahaan tersebut. Perusahaan tambang asal Amerika Serikat itu kini tengah mencari kandidat yang bakal menjabat sebagai Presiden Direktur.
 
Juru bicara Freeport Indonesia, Riza Pratama, mengatakan jabatan Presiden Direktur selama ini diemban oleh warga negara Indonesia. Oleh sebab itu dia menyebut kandidat yang terpilih pun nantinya bukan warga negara asing (WNA).

"Selama ini Presdir kami orang Indonesia. Ya, nanti penggantinya (Maroef Sjamsoeddin) dari orang Indonesia juga," kata Riza di Jakarta, Rabu (20/1).

Riza mengaku belum tahu siapa kandidat yang bakal terpilih tersebut. Pasalnya saat ini masih dalam tahap 'penjaringan'. Namun dia menegaskan pihaknya akan melaporkan secara resmi kepada pemerintah jika Freeport Indonesia sudah menetapkan Presiden Direktur yang baru.

"Masih dalam proses mencari. Nanti akan kami laporkan hasilnya ke pemerintah," ujarnya.

Pucuk pimpinan Freeport Indonesia kosong seiring dengan pengunduran diri Maroef sebagai Presiden Direktur pada 18 Januari kemarin. Wakil Kepala Badan Intelijen Negara periode 2011-2014 itu mengemban jabatan sebagai Presiden Direktur Freeport Indonesia sejak 7 Januari 2015. Kala itu Maroef menggantikan Rozik B. Soetjipto yang memasuki masa pensiun.

Kontrak Maroef sebagai Presiden Direktur memang berumur satu tahun. Namun ketika pimpinan Freeport McMoRan Inc menawarkan perpanjangan masa jabatan, Maroef memiliki pendapat yang berbeda. (Sumber:BeritaSatu.com)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar