Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Jelang Natal Tahun Baru, Pertamina Perketat Pengawasan Elpiji Bersubsidi




Jambipos Online, Jambi-PT Pertamina (Persero) Area Jambi akan melakukan pengawasan terkait dengan ketersediaan gas elpiji saat libur Natal dan Tahun Baru. Pengawasan tersebut akan dilakukan satuan tugas ke 410 pangkalan elpiji tiga kilogram dan 120 Pangkalan elpiji nonsubsidi di seluruh Provinsi Jambi.

Sementara itu, untuk ketersediaan 'bright gas' ukuran 5,5 kilogram dan ukuran 12 kilogram saat ini masih berjalan terus sesuai dengan permintaan masyarakat. Untuk ukuran 12 dan 5,5 kilogram masih berjalan seperti biasa dan juga tidak ada kendala.

Demikian penjelasan Sales Eksekutif LPG I PT Pertamina (Persero) Area Jambi, Parama Ramadhan kepada wartawan, Jumat (16/12/2016). 

Disebutkan, PT Pertamina juga menambah sebanyak 7,4 persen kuota gas elpiji tiga kilogram untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di daerah itu saat libur Natal dan Tahun Baru 2017. Pasokan gas elpiji di Provinsi Jambi menjelang natal dan tahun baru dipastikan aman dan masyarakat diminta untuk tidak khawatir.

“Penambahan kuota gas elpiji tiga kilogram tersebut sudah dimulai dari tanggal 12 Desember 2016 hingga nanti akhir bulan Desember 2016. Selain menambah kuota, Pertamina juga sudah menambah dua unit armada pengangkut elpiji untuk daerah Jambi. Pertamina juga mengimbau jika masyarakat menemukan pangkalan elpiji tiga kilogram yang menjual tidak sesuai harga eceran tertinggi (HET) dan penjualannya tidak tepat, silahkan disampaikan ke Pertamina ataupun pemerintah daerah setempat,” katanya. (JP-01)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar