Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Tito Karnavian Apresiasi Langkah Gubernur Jambi Bangun Kantor Polsek Tabir

Zola: Jangan Sampai Pelayanan Masyarakat Terganggu 
Kapolri, Jenderal Polisi Drs M Tito Karnavian MA PhD (kiri) dan Gubernur Jambi H Zumi Zola S TP,MA. (Photo2: Humas)
Jambipos Online, Jambi-Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri), Jenderal Polisi Drs M Tito Karnavian MA PhD sangat mengapresaiasi langkah Gubernur Jambi H Zumi Zola S TP,MA yang membantu pembangunan kembali Kantor Polsek Tabir, Kabupaten Merangin. Keberadaan Polsek Tabir itu sangat membantu kepolisian di Kecamatan Tabir untuk melakukan tugas-tugasnya, yaitu memberikan pelayanan keamanan bagi masyarakat.

Hal itu dikemukakan Kapolri dalam Penandatanganan Prasasti Polsek Tabir oleh Kapolri Tito Karnavian, bertempat di Ruang VIP Rumah Dinas Gubernur Jambi, Sabtu (5/8/2017).

Zumi Zola membantu pembangunan kembali Kantor Polsek Tabir yang rusak karena adanya insiden yang terjadi di Tabir tahun lalu, dan dengan bantuan Pemerintah Provinsi Jambi, Kantor Polsek Tabir tersebut sudah dioperasionalkan. 

Pemerintah Provinsi Jambi mengalokasikan anggaran Rp2,6 miliar untuk pembangunan kantor Polsek Tabir, termasuk di dalamnya fasilitas umum dan meubelernya.

Zola mengatakan, bantuan pembangunan kantor Polsek Tabir merupakan wujud kepedulian dan kontribusi dalam pelayanan kepada masyarakat, khususnya pelayanan sektor keamanan. “Kami membangun kembali Kantor Polsek Tabir, agar jangan sampai pelayanan kepada masyarakat terganggu,” ungkap Zola.

Dia juga mengatakan, beberaa waktu yang lalu terjadi insiden di Tabir dan bangunan Polsek Tabirnya dibakar. Waktu itu, saya dan Pak Kapolda serta Pak Bupati turun. Saya melihat kondisinya, jangan sampai pelayanan keamanan di wilayah tersebut menjadi terganggu. 

“Jadi saya komunikasikan dengan Ketua DPRD Provinsi, bagaimana kalau kita bantu karena kondisinya mendesak, darurat, dan alhamdulillah, dari DPRD juga mendukung, lalu kita anggarkan. Alhamdulillah, sekarang sudah terbangun lagi dan sudah bisa digunakan. Bukan hanya bangunan, tetapi fasilitas di dalamnya juga kita siapkan. Bahwa kondisi keamanan di Provinsi Jambi relatif kondusif,” katanya.

Satgas Pangan

Zola mengucapkan terimakasih kepada Kapolri Tito Karnavian atas pembentukan Satgas Pangan yang sangat membantu, sehingga ketersediaan pangan memadai dan kenaikan harga relatif terkendali pada masa Puasa Ramadhan sampai Idul Fitri.

Kapolri, Tito Karnavian mengapresiasi Zola dan jajaran Pemerintah Provinsi Jambi serta DPRD Provinsi Jambi atas peran aktif dalam membantu memberikan pelayanan keamanan kepada masyarakat.

Tito karnavian mengungkapkan, tingkat kerawanan Provinsi Jambi rendah. “Jambi, alhamdulillah, aman, dan situasi aman menjadi modal terpenting dalam pembangunan, selain sumber daya manusia dan sumber daya alam, serta menghimbau seluruh pihak agar kondisi aman dipeliha terus secara bersama-sama.

Terkait insiden di Tabir pada tahun lalu, pucuk pimpinan Kepolisian Republik Indonesia ini mengatakan, dia telah menceritakan insiden Tabir di banyak tempat, untuk mengambil pelajaran dari insiden tersebut, yakni bahwa sebelum bertindak, personil Polri harus mempertimbangkan dua legitimasi, legitimasi hukum dan legitimasi sosial.

“Legitimasi sosial menjadi sangat penting, untuk itu dibutuhkan kerjasama dengan seluruh stakeholder. Legitimasi sosial berpengaruh di peran tokoh, baik tokoh formal maupun tokoh informal.

Pada kesempatan tersebut, Kapolri juga memberikan tanda penghargaan kepada Ketua Penyelenggara Kejuaraan Nasional Tinju Amatir Kapolri Cup I, Dirreskrimsus Polda Jambi, Kombes Pol.Winarto,SH,MH. Kejuaraan nasional tinju amatir tersebut dilaksanakan di Jambi pada tanggal 17 sampai 22 Juli 2017, diikuti oleh 27 kontingen, dengan Mabes TNI AD sebagai juara umum.

Kapolda Jambi, Brigjen Pol. Priyo Widyanto, Ketua DPRD Provinsi Jambi, H.Cornelis Buston, Danrem 042/Garuda Putih, Kol.Inf.Refrizal, Walikota Jambi, H.Sy. Fasha, Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Jambi, Drs.H.Erwan Malik,MM para pejabat terkait dari Pemerintah Provinsi Jambi dan Polda Jambi turut hadir dalam acara tersebut.

Usai penandatanganan prasasti yang dilanjutkan dengan sarapan pagi bersama, Kapolri, Gubernur Jambi, Kapolda Jambi, Ketua DPRD Provinsi Jambi, Danrem 042 Garuda Putih, Walikota Jambi beserta rombongan menyaksikan pemusnahan senjata api ilegal yang disita dari masyarakat, serta pengecekan kesiapan tim Satuan Tugas Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan, yang dilaksanakan di Lapangan Pamolda Jambi. (JP-Humas)
 


Kapolri dalam Penandatanganan Prasasti Polsek Tabir oleh Kapolri Tito Karnavian, bertempat di Ruang VIP Rumah Dinas Gubernur Jambi, Sabtu (5/8/2017).





Kapolri dalam Penandatanganan Prasasti Polsek Tabir oleh Kapolri Tito Karnavian, bertempat di Ruang VIP Rumah Dinas Gubernur Jambi, Sabtu (5/8/2017).








Kapolri dalam Penandatanganan Prasasti Polsek Tabir oleh Kapolri Tito Karnavian, bertempat di Ruang VIP Rumah Dinas Gubernur Jambi, Sabtu (5/8/2017).

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar