Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Widget HTML

 


Vaksinasi Jemput Bola Ala Puskesman Kebun Handil, 181 Orang Divaksin Dosis Pertama di RT 15

Vaksinasi Jemput Bola Ala Puskesman Kebun Handil, 181 Orang Divaksin Dosis Pertama di RT 15.(Foto: Asenk Lee Saragih)

Jambipos, Jambi-Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dengan model “jemput bola” yang dilakukan Puskesman Kebun Handil, Kota Jambi mendapat sambutan antusias warga Kelurahan Kebun Handil, Kecamatan Jelutung, Kota Jambi. Pelaksanaan vaksinasi ini dilakukan di Lapangan Raja Futsal, Lorong Merdeka RT 15, Kelurahan Kebun Handil, Kota Jambi, Kamis (19/8/2021) mulai Pukul 07.30 hingga Pukul 12.30 WIB.

Pantauan Jambipos menunjukkan, warga hadir silih berganti ke lokasi vaksinasi sejak Pukul 07.30 dan mendapatkan vaksin dari 12 medis Puskesmas Kebun Handil dengan tetap Prokes yang ketat. 

Menurut dr Kemas Hasan dari Puskesman Kebun Handil, sebanyak 181 orang warga Kelurahan Kebun Handil berhasil divaksin di Raja Futsal RT 15, Kebun Handil, Kecamatan Jelutung Kota Jambi.


Disebutkan, yang datang untuk divaksin sebanyak 186 orang. Rinciannya ditunda 2 orang, Lansia tunda  2 orang, UMRE ditunda  1 orang dan remaja tunda 0. 

Sementara warga yang divaksin dosis pertama sebanyak 181 orang.  Lansia dosis satu berjumlah  1 orang,  dosis dua tidak ada. 

Pelayan publik dosis pertama berjumlah  49 orang, dosis dua berjumlah 10 orang. Masyarakat Umre dosis pertama sebanyak 59 orang, dosis kedua berjumlah 51 orang. Sedangkan remaja vaksin dosis pertama sebanyak 7 orang dan vaksin dosis kedua berjumlah 4  orang.

Antusiasme warga melakukan vaksin di lingkungan RT tidak terlepas dari ajakan Ketua RT 15, Kebun Handil, Dr Budi Prasetyanto HS MPd. Ketua RT 15 dan Ibu RT mengajak warga lewat group WA RT 15 agar melakukan vaksinasi.

Menurut Dr Budi Prasetyanto, vaksinasi yang dilakukan di RT 15 atas usulan dari RT 15 melalui Kelurahan Kebun Handil  dan diteruskan ke Puskesmas Kebun Handil.

“Saya senang bisa divaksin dosis pertama hari ini di RT 15. Saya sudah dua kali ingin divaksin di GOR Kotabaru Jambi yang dilakukan Polda Jambi, tapi tak kebagian formulir. Untung ada vaksinasi dari Puskesmas Kebun Handil yang jemput bola melakukan vaksin di lingkungan RT 15 ini, sehingga saya bisa mendapatkan vaksin dosis pertama,” ujar Lisbet Sinaga, warga Bedeng 6 RT 15, Kebun handil, Kecamatan Jelutung, Kota Jambi usai divaksin.

Menurut Lisbet Sinaga, vaksinasi dengan “jemput bola” adalah solusi percepatan pelaksanaan vaksinasi di Kota Jambi. “Kalau model vaksinasi “jemput bola” ini terus dilakukan, saya yakin banyak warga yang antusias untuk divaksin,” ujar Lisbet Sinaga. (JP-Asenk Lee Saragih)  










Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar